Orang kaya memang sering bersikap aneh yang bagi kebanyakan orang sering tidak masuk akal. Seperti yang dilakukan seorang Pangeran Arab Saudi ini. Dia membeli 80 tiket pesawat yang digunakan untuk membawa 80 ekor elang peliharaannya.
Burung-burung ini terbang bersama penumpang umum yang tentu saja kaget ketika masuk pesawat banyak kursi yang digunakan binatang predator ini.
Sebuah foto diposting di Reddit menunjukkan kejadian ini terjadi di pesawat milik Qatar Airways yang kemudian menjadi viral di dunia maya.
Bagi sebagian orang, mungkin aneh burung dibawa ke pesawat dan mendapat kursi khusus, tetapi bagi yang biasa terbang dari Uni Emirat Arab, sebenarnya hal ini sering terjadi. Di wilayah ini elang adalah binatang kesayangan yang kerap digunakan untuk lomba.
Banyak maskapai penerbangan yang melayani UEA penumpang jenis ini, termasuk Etihad dan Qatar Airways dan Emirates, memungkinkan sejumlah raptor di kabin atau di bagasi. Tetapi 80 burung dalam satu penerbangan adalah hal yang baru karena jumlahnya.
Burung-burung ini juga dihiasi dengan sorban untuk menutupi mata mereka selama penerbangan untuk membuat mereka tetap tenang selama perjalanan.
Di Timur Tengah, elang sering terbang kelas pertama dengan pemiliknya. UEA bahkan mengharuskan elang untuk bepergian dengan paspor mereka sendiri. Hukum itu dikeluarkan pada tahun 2002 untuk membantu mengurangi perdagangan ilegal binatang ini.
Lufthansa berada satu langkah untuk mengakomodasi penumpang super-kaya dan menciptakan ruang khusus burung yang memungkinkan wisatawan untuk membuat pemilik burung tetap berdekatan selama penerbangan.