American Airlines berencana untuk membuka penerbangan nonsetop dari Los Angeles ke Hong Kong dan sebaliknya. Pernyataan itu diungkapkan manajemen American pekan ini.
Seperti dikutip USAToday, Jumat (11/3/2016), pelayanan rute baru tersebut akan dimulai pada 7 September menggunakan pesawat Boeing 777-300 ER.
“Kami mengumumkan rute baru dan pelanggan memberitahu kami mereka ingin pelayanan yang lebih besar dan lebih banyak tujuan,” kata Andrew Nocella, Chief Marketing Officer American Airlines dalam sebuah pernyataan di Hong Kong.
Menurutnya, rute ini menghubungkan pelanggan di Los Angeles dengan tujuan penting di Pacific.
Majalah Business Traveller menyebutkan American Airlines bakal menjadi pesaing kuat Cathay Pacific yang sudah menjalankan rute yang sama dengan jenis pesawat yang sama, B 777-300ER. Cathay Pacific menggunakan konfigurasi tempat duduk (3-4-3) untuk kelas ekonomi.