Sejumlah maskapai penerbangan berharap 2016 menjadi tahun yang menggembirakan bagi bisnis perjalanan udara. Beberapa maskapai pun menyiapkan sejumlah terobosan untuk mengecap sukses di 2016. Berikut strategi yang diungkapkan beberapa eksekutif maskapai penerbangan untuk meng-update pelayanan kepada penumpang seperti dikutip roadwarriorvoices.com.
1. Robin Kiely, Kepala Komunikasi dari Rynair:
Kami akan fokus pada pengalaman inflight. Semua awak kabin kami akan mengenakan seragam baru yang cerdas, lebih optimistis dan bersahabat. Kami juga akan mengoperasikan pesawat baru Boeing 737-800 pada Januari ini. Setiap pesawat baru akan dilengkapi dengan Boeing Sky Interior, kursi ramping dengan ruang untuk kaki yang lebih longgar, loker overhead baru, pencahayaan LED dan jendela besar.
2. Kevin Krone, Vice President dan Chief Marketing Officer dari Southwest Airlines:
Pada 2016, Southwest akan menjadi pengguna pertama untuk kursi baru yang dikembangkan Boeing 737 MAX. Fitur baru dari kursi ini adalah sebuah headrest adjustable, kursi ekonomi terluas di pasar 737 yang dilengkapi sandaran tangan profil rendah, lumbar support canggih dan saku informasi.
3. Mark Dunkerley, Presiden dan CEO dari Hawaiian Airlines:
Hawaiian Airlines (telah) meningkatkan pilihan layanan di kabin premium Airbus A330, termasuk penambahan 180 derajat kursi lie-flat. Kursi 180 derajat ini dirancang untuk bisa dilipat menjadi tempat tidur 76-inch. Layanan ini diharapkan memberi pengalaman baru bagi penumpang selama terbang bersama Hawaiian Airlines.
4. Chris Rossi, Senior Vice President, Virgin Atlantic:
Maskapai ini mengandalkan keandalan Boeing 787 Dreamliner yang penuh inovasi. Virgin Atlantic juga bakal melengkapi maskapainya dengan Wi-Fi.
5. John Jackson, Wakil Presiden Penjualan dan Pemasaran Korean Air wilayah Amerika:
Koeran Air menjanjikan kenyamanan kepada wisatawan yang terbang menggunakan seri Boeing 747-8i. Seri 747-8i Korean Air dilengkapi ruang pribadi untuk Kelas Kosmo Suites. Ruang ini memiliki lemari valet pribadi, monitor video besar.