Maskapai Emirates nampaknya puas dengan produk Airbus. Mereka sudah mencatatkan pesanan sejumlah 142 buah. Bayangkan 142 pesawat dipesan sekaligus dengan total duit yang dibelanjakan adalah 61 miliar dollar AS.
Dan, Emirates baru saja menyambut Airbus A380 mereka yang ke-100. Pesawat nomor seratus itu masuk ke armada mereka pada Jumat lalu dan disambut dengan upacara khusus di fasilitas manufaktur Airbus di Hamburg.
Dengan semua angka-angka itu, Emirates tercatat sebagai operator pesawat A380 terbesar di dunia. Mereka menerbangkan jet ikonik itu ke 48 kota di enam benua dalam layanan terjadwal yang padat.
“Bagi Emirates, A380 telah sukses. Kami dapat memanfaatkannya di bandara dengan keterbatasan slot, begitu juga di bandara regional dan sekunder dimana kami telah memenuhi tunutan penumpang,” kata Shaikh Ahmad bin Saeed Al Maktoum, Chairman dan Chief Executive Emirates Airline dan Group.
Al Maktoum menambahkan, setiap kali mereka menambahkan pesawat jenis A380 ke sebuah rute, biasanya jalur itu langsung akan ramai. Karena itulah, bagi Emirates nampaknya seri milik Airbus ini benar-benar jodoh yang sudah ketemu. Penumpang Emirates juga mengaku puas dengan layanan yang diberikan jika menggunakan A380.
Dalam serah terima pesawat ke 100 ini, maskapai penerbangan tersebut memberikan penghormatan khusus kepada almarhum Shaikh Zayed Bin Sultan Al Nahyan. Dia adalah pendiri sekaligus presiden pertama di UEA. Penghormatan diberikan dengan memesan warna khusus lebih dahulu untuk A380 ke-100 itu.