83 Awak Pesawat Dicek Urine, 2 Orang Dinyatakan Positif setelah Minum Obat Haid

Puluhan orang menjalani tes urine di Bandara Internasional Husein Sastranegara. Kegiatan tersebut digelar petugas gabungan. Bagaimana hasil pemeriksaan urine para awak pesawat itu?

“Kami tadi memeriksa sebanyak 83 awak pesawat dari 14 pesawat yang ada di bandara. Baik yang akan berangkat maupun mendarat,” kata Kadishub Jabar Dedi Taufik di Bandara Internasional Husein Sastranegara, Jalan Pajajaran, Kota Bandung seperti dikutip detikcom, Kamis (23/6/2016).

Dia menjelaskan, kegiatan tes kesehatan ini merupakan upaya mengutamakan keselamatan penumpang pesawat. Salah satunya memastikan awak pesawat maskapai penerbangan domestik dan internasional terbebas dari penyalahgunaan narkoba. Mereka yang mengikuti tes urine yaitu pilot, ko-pilot, pramugari dan pramugara.

Kegiatan tes urine mendadak ini sempat diwarnai penjemputan terhadap awak maskapai Lion Air dan Wings Air. Bahkan, petugas BNNP Jabar berencana melakukan pemeriksaan langsung di dalam pesawat. “Masalah waktu penerbangan mereka sedikit, kita menghormati mereka, bukan mencurigai. Ini bentuk kepedulian kita,” ujar Dedi.

Ketua BNNP Jabar Iskandar Ibrahim menyebutkan dari jumlah awak pesawat yang menjalani pengecekan urine itu terdapat dua orang positif. Sedangkan sisanya negatif atau tidak menggunakan narkoba.

“Hasil tes tadi dua pramugari positif. Satu dari penerbangan domestik dan satunya lagi internasional,” ucap Iskandar.

Namun Iskandar menegaskan kedua pramugari tersebut positif lantaran mengonsumsi produk kesehatan berdasarkan saran dokter untuk mengobati gangguan lambung dan nyeri haid.

Obat-obatan jenis tersebut, menurut Iskandar, masih mendapatkan keleluasaan dengan catatan atas saran dan resep dokter. “Obat masih kita toleransi, jadi tidak terlarang,” ujar Iskandar.

Kedua pramugari tersebut, sambung Iskandar, boleh melanjukan pekerjaannya lantaran tidak akan mengganggu proses penerbangan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.