Malaysia Airlines Bhd (MAS) telah mengumumkan kemitraan strategis dengan merek fashion terkenal Farah Khan untuk membuat desain seragam baru maskapai nasional tersebut.
Melalui kemitraan ini Farah Khan, akan merancang berbagai macam seragam dari berbagai departemen maskapai, termasuk awak dek, awak kabin, dan kru darat bandara.
Kepala Komersial Malaysia Airlines Paul Simmon mengatakan seragam Malaysia Airlines, terutama kebaya, telah menjadi ikon dan kebanggaan besar bagi mereka dan Malaysia.
“Dengan kerja sama ini, kami berharap untuk mengambil langkah lebih lanjut, menciptakan koleksi baru yang lebih modis dan fungsional,” katanya dalam sebuah pernyataan, Selasa (10/05/2016).
Simmon mengatakan seragam baru akan terus menjadi titik kebanggaan bagi Malaysia serta menandai awal baru transformasi MAB yang segar untuk semua pelanggan yang terbang dengan maskapai.
Sementara itu, Farah mengatakan pakaian MAB adalah gabungan dari banyak sisi. “Saya sangat gembira dengan kemitraan ini dan kesempatan untuk membuat dampak positif dalam hal tampilan komprehensif awak kabin, staf darat dan Tim Malaysia Airlines yang lain,” katanya sebagaimana dikutip Bernama.
Farah mengatakan dia ingin menyajikan keanggunan, kehangatan dan keramahan Malaysia dalam seragam baru nanti.
Desain Farah telah terkenal di seluruh dunia dan tersedia di lebih dari 70 kota di seluruh dunia. Koleksi baru ini diharapkan akan diresmikan pada kuartal keempat tahun 2016 ini.