Maskapai PT Citilink Indonesia menambah dua penerbangan baru rute Padang–Jakarta setiap harinya, mengingat tingginya tingkat keterisian maskapai tersebut di rute itu.
District Sales Manager Citilink Padang M Sugiarto mengatakan penambahan dua penerbangan itu untuk melayani tingginya permintaan di rute tersebut.
Citilink Indonesia menambah dua penerbangan dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman ke Bandara Halim Perdanakusumah (Jakarta). Dua penerbangan sebelumnya melayani rute BIM–Soekarno Hatta. “Selama ini load factor rata-rata di atas 90%. Kami buka lagi dua penerbangan PP per hari untuk Padang–Halim,” katanya seperti dikutip Bisnis.com, Rabu (13/4/2016).
Rute baru tersebut akan mulai dioperasikan pada 20 April 2016 dengan jam terbang Padang–Jakarta di pukul 13.30 WIB dan 21.45 WIB, sedangkan dari Halim terbang pukul 11.30 WIB dan 19.30 WIB.
Selain menambah penerbangan di rute Padang–Jakarta, Citilink juga menambah penerbangan rute Jakarta–Lombok, dengan masing-masing satu penerbangan di bandara Halim dan Soekarno-Hatta.