Penerbangan perintis di Aceh menggunakan pesawat Susi Air ke-12 rute sudah dimulai sejak Rabu, 20 Januari 2016 lalu. Tarif tiket paling murah Rp280.000 per penumpang untuk rute Medan-Kutacane, Aceh Tenggara.
Rute Medan-Kutacane, Aceh Tenggara baru dibuka tahun ini yang pada 2015 tidak ada. Adapun tarif paling mahal untuk 12 rute yang dilayani Susi Air di Aceh hanya Rp434.000 per penumpang untuk rute Kutacane-Banda Aceh.
Maskapai penerbangan Susi Air pada tahun ini mendapatkan alokasi untuk mengoperasikan 12 rute penerbangan perintis di Aceh. Karena mendapatkan subsidi dari pemerintah melalui Kementerian Perhubungan, maka 12 rute penerbangan perintis itu memiliki harga tiket yang sangat murah.
Kadishubkomintel Aceh, Hasanuddin melalui Kepala Seksi Angkutan dan Bandar Udara Bidang Perhubungan Udara, Samsul Bahri menyebutkan 12 rute Susi Air di Aceh itu dilayani dengan pesawat Cessna 208B Grand Caravan berkapasitas 12 kursi.
Susi Air, kata dia, telah memenangkan lelang dua bulan lalu untuk penerbangan yang disubsidi pemerintah pusat tersebut. “Penerbangan perintis tahun ini bertambah satu rute, yaitu Kutacane-Medan dan sebaliknya. Sehingga dari sebelas rute pada tahun sebelumnya, kini menjadi 12 rute dengan kembali terbangnya pesawat perintis ke Kutacane-Medan melalui Bandara Rembele, Bener Meriah,” jelas Samsul seperti dikutip Serambi Indonesia pada Sabtu (30/1/2016).
Samsul menyebutkan tarif semua penerbangan perintis ini belum termasuk PPn, pajak bandara dan sebagainya. Tarif ini masih sama seperti tahun lalu. “Untuk anak-anak, tarif yang ditetapkan adalah sepuluh persen dari harga tiket dewasa,” ujarnya sambil menambahkan hingga kini rata-rata setiap hari penumpang di rute-rute tersebut selalu penuh.