Perluas Pasar, Airbus Targetkan Jual 650 Unit Pesawat Tahun Ini

Airbus_A380_blue_sky
Airbus_A380_blue_sky

Airbus berambisi memperluas pasar pada 2016. Tak tanggung-tanggung, pabrikan pesawat terbang terbesar Eropa ini menargetkan menjual 650 unit pesawat. Target ini melebihi rekor penjualan pada 2015 yang sukses menembus 635 unit.

President and CEO Airbus, Fabrice Brégier seperti dikutip laman Airbus.com menyebutkan target tersebut sangat realistis. Untuk mengejar target itu, produksi A320 Family akan digenjot.

Dalam sebulan, pesawat yang diklaim terlaris dan paling disukai maskapai ini diproduksi sebanyak 50 unit perbulan. Jumlah itu akan ditingkatkan menjadi 60 unit pada 2019.

Tak hanya itu, Airbus optimistis 2016 menjadi tahun yang bagus untuk bisnis mereka. Ini ditunjukkan dengan persetujuan pengiriman minimal 50 XWBs A350 pada 2016. Jumlah itu jauh lebih banyak dibanding 2015 yang hanya mampu mengirimkan 14 unit A350 pada 2015.

Airbus juga akan meningkatkan produksi A330ceo sebanyak 6 unit per bulan. Seri A330ceo merupakan transisi dengan mesin baru dari seri A330neo. Selain itu proyek A350-1000 yang merupakan pengembangan dari seri A350 XWB akan masuk jalur perakitan akhir bulan depan. Dengan capaian ini, pesawat baru tersebut dimungkinkan untuk terbang perdana sebelum akhir 2016.

Bregier mengatakan Airbus selalu menjalankan budaya inovasi dalam sejarahnya. Selama 2015 Airbus membuka fasilitas BizLab di Toulouse, Hamburg dan Bangalore. Fasilitas tersebut berfungsi untuk menampung dan merealisasikan ide-ide baru serta menjadi tempat peluncuran proyek percontohan / prototipe dengan pelanggan maskapai tertentu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.